Rabu, 15 Mei 2024

Pb. 1 Kelas 5B Kamis 16 Mei 2024 Tema 9 Subtema 3 Pembelajaran 1

 Tema 9                       : Benda Benda Di Sekitar Kita

Subtema 3                 : Manusia dan Benda di Lingkungannya

Pembelajaran            : 1

Muatan Pembelajaran : B.Indonesia , IPA

Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh

Anak sholeh sholehah, apa kabarnya hari ini ? semoga selalu sehat, semangat dan ceria serta selalu dalam lindungan Allah SWT. anak anak yang sholeh dan sholehah,  berikut ini materi yang akan kita pelajari hari ini :

Tujuan Pembelajaran : 

1. Siswa mampu menjelaskan bentuk-bentuk iklan pada media cetak

2. Siswa mampu mengelompokkan benda benda zat tunggal


Anak- anak yang sholeh dan sholehah, Pada Pembelajaran 1 Tema 9 Subtema 3 Manusia dan Benda di Lingkungannya kita akan belajar tentang menyebutkan isi teks paparan iklan media cetak secara lisan, mengidentifikasikan pengertian, tujuan, ciri-ciri, dan bentuk-bentuk iklan, kesimpulan isi teks paparan iklan dalam media cetak, dan mengelompokkan benda-benda kedalam unsur atau senyawa. 

Ayo Mengamati
Saat Edo dan Dayu melihat koran di papan pajang, Edo tertarik pada sebuah iklan. Apa isi iklan yang dilihat Edo? Amatilah iklan berikut!

Iklan Aquada

Setelah mengamati iklan di atas, coba kamu kemukakan tentang:
1. Produk apa yang ditawarkan dalam iklan tersebut?
Produk yang ditawarkan berupa minuman dalam kemasan dengan merek Aquada
2. Apa saja yang terdapat dalam iklan tersebut?
Nama produk, gambar yang menarik, kalimat iklan
3. Bagaimana kesimpulanmu tentang isi teks paparan iklan tersebut?
Iklan tersebut menawarkan minuman kemasan Aquada. Iklan pada gambar mengajak kepada khalayak untuk minum minuman Aquada tersebut.

Ayo Membaca
Iklan adalah sebuah informasi yang bertujuan untuk mendorong, membujuk/ memberikan pengaruh pada khalayak ramai atau banyak orang agar tertarik pada barang/jasa yang ditawarkan.

A. Tujuan iklan
  1. Memberitahukan kepada khalayak ramai tentang suatu produk jasa.
  2. Memengaruhi khalayak ramai tentang suatu produk jasa.
  3. Menyarankan seseorang untuk membeli dan menggunakan suatu produk jasa yang diiklankan.
  4. Memberi informasi tentang produk jasa.
  5. Menarik khalayak ramai.

B. Ciri-ciri iklan yang baik dan benar
  1. Informatif, artinya menjelaskan produk yang diiklankan.
  2. Komunikatif, yaitu mudah dipahami atau dimengerti.
  3. Bahasanya singkat dan padat, Singkat, tidak perlu bertele-tele yang penting tepat sasaran
  4. Menarik, menggunakan gambar yang menarik dan pilihan kata yang tepat.

C. Bentuk iklan pun bermacam-macam:

Iklan Kolom dan Baris

1. Iklan Baris
Iklan baris yaitu iklan kecil (singkat) berisi penawaran/informasi tentang sesuatu yang terdiri atas beberapa baris saja. Iklan baris disebut juga iklan mini.

Ciri-ciri iklan baris yaitu:
  1. Terdiri atas 2 sampai 3 baris. Informasi yang terkandung di dalamnya hanya informasi penting saja. Ditulis secara singkat, padat, namun jelas.
  2. Dikelompokkan sesuai dengan jenis barang atau jasa yang ditawarkan.
  3. Berupa kalimat-kalimat pendek dan biasanya menggunakan singkatan-singkatan untuk menghemat tempat.
  4. Sebagian iklan baris dilengkapi dengan gambar ukuran kecil dan tidak berwarna.
  5. Dilengkapi dengan nomor telepon penjual untuk dihubungi pembeli.
  6. Tidak menggunakan ilustrasi grafis.
  7. Biaya pemasangan tergolong murah karena tidak membutuhkan tempat yang lebar.

2. Iklan kolom

Iklan kolom adalah iklan yang pemuatannya memanfaatkan beberapa bagian kolom dari halaman surat kabar.

Ciri-ciri iklan kolom adalah sebagai berikut.
  1. Terdiri atas ilustrasi/gambar/foto/bagan dan kata-kata.
  2. Ukurannya lebih besar dari/pada iklan baris, bahkan ada yang penuh satu halaman koran.
  3. Berisi penawaran, ajakan, dan bujukan untuk membeli produk/barang yang ditawarkan. Bisa juga berupa iklan pribadi atau keluarga yang berisi misalnya berita pernikahan, berita duka cita, atau ucapan terima kasih.


Edo merasa haus. Tidak lama kemudian Edo mengambil segelas air putih lalu meminumnya. Edo mencermati iklan yang ada pada soal latihan yang telah dikerjakannya. Ternyata, hari ini ia telah mempelajari iklan tentang air dan udara. Air dan udara merupakan benda-benda di lingkungan sekitar kita yang sangat dibutuhkan manusia.

Tahukah kamu? Udara merupakan benda yang tidak terlihat oleh mata, namun sangat dibutuhkan oleh manusia, bahkan hewan sekalipun. Udara yang bersih dan sehat adalah udara yang kaya akan oksigen. Sedangkan udara yang telah tercampur dengan asap rokok, asap kendaraan bermotor, dan asap-asap buangan pabrik merupakan udara yang tidak bersih. Kandungan dalam udara yang tercemar asap-asap tersebut, tidak lagi banyak mengandung oksigen. Kandungan udaranya sudah tercampur zat-zat lain yang sangat merugikan kesehatan.

Selain itu, benda lain yang tidak kalah penting bagi manusia adalah air. Air tidak hanya digunakan untuk minum. Air juga sangat dibutuhkan untuk kebutuhan sehari-hari seperti mandi, mencuci alat-alat rumah tangga, dan mencuci baju. Air merupakan benda tunggal. Akan tetapi, sebenarnya air terbentuk atas hidrogen dan oksigen. Hidrogen dan oksigen dalam air tidak dapat dipisahkan, kecuali dengan reaksi kimia tertentu. Berbeda dengan tanah. Dalam tanah dapat kamu jumpai adanya kerikil, batu, dan pasir yang dapat kamu pisahkan dengan tangan. Secara umum, benda-benda di lingkungan sekitar kita (materi) dapat dibedakan menjadi dua, yaitu zat tunggal dan campuran.

1. Zat tunggal
Zat tunggal adalah zat yang terdiri dari sejenis materi. Zat tunggal dapat juga disebut zat murni. Salah satu contoh zat tunggal adalah air. Zat tunggal dapat berupa unsur dan senyawa.

a. Unsur
Unsur adalah zat tunggal yang tidak dapat diuraikan menjadi zat lain yang lebih sederhana. Contoh: besi, emas, aluminium, karbon, nitrogen, tembaga, perak, seng, dan oksigen.

b. Senyawa
Senyawa terbentuk oleh perikatan kimia dari dua atau lebih jenis unsur. Sebagai contoh adalah air. Air terbentuk dari oksigen dan hidrogen. Contoh senyawa yang sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari misalnya, garam dapur, gula pasir, asam cuka, soda kue, dan vitamin c.

2. Campuran
Campuran adalah gabungan dari dua zat atau lebih yang sifat asalnya tidak hilang sama sekali. Campuran dapat dibentuk dari gabungan unsur dengan unsur, senyawa dengan unsur, atau senyawa dengan senyawa. Beberapa contoh campuran, antara lain: air laut, air sungai yang kotor, air kopi, air teh, larutan garam, larutan gula, sirop buah, baja, kuningan, udara, dan tanah.



Ayo Berlatih

1. Bacalah sebuah iklan di media cetak berikut ini.
Iklan Anti ROkok


Setelah membaca dan mengamati iklan di atas, jawablah pertanyaan berikut.

a. Apakah maksud dan tujuan iklan di atas?

b. Termasuk bentuk iklan apa jika iklan tersebut dimuat dalam surat kabar?

c. Jelaskan kesimpulan isi teks paparan iklan di atas.


2. Agar kamu lebih memahami tentang zat tunggal, lengkapilah tabel penggolongan unsur dan senyawa berikut.
No.Nama ZatUnsurSenyawa
1.Air

2.Tembaga

3.Gula

4.Perak

5.Garam

6.Hidrogen

7.Besi

8.Asam Cuka

9.Oksigen

10.Emas


Tidak ada komentar:

Pb. 5 Kelas 5B Rabu 22 Mei 2024 Tema 9 Subtema 3 Pembelajaran 5

Tema 9                       : Benda Benda Di Sekitar Kita Subtema 3                 :  Manusia dan Benda di Lingkungannya Pembelajaran     ...